Mencari drama Korea yang bikin kamu nggak bisa berhenti nonton? Saat sedang mencari hiburan, drama Korea memang punya kekuatan magis yang bisa membuat kita lupa waktu.

Nah, dengan jalan cerita yang seru, karakter, dan akting luar biasa, nonton drakor terasa seperti petualangan tanpa akhir. Artikel ini mengajak kamu untuk menemukan beberapa drama Korea terbaik yang cocok untuk maraton.

Siap-siap ya, karena begitu kamu mulai, berhenti akan jadi tantangan besar!

1. What Comes After Love

What Comes After Love adalah drama melodrama yang dirilis pada tahun 2024. Cerita ini berfokus pada tema cinta dan patah hati, mengikuti perjalanan dua tokoh utama, Choi Hong dan Aoki Jungo.

Lima tahun setelah Choi Hong belajar di Jepang, ia kembali ke Korea dan bekerja di perusahaan penerbitan milik ayahnya. Di sini, ia secara tak terduga bertemu dengan Jungo, yang sekarang menjadi penulis sukses dan datang ke Korea untuk mempromosikan bukunya.

Menariknya, buku tersebut bukan hanya tentang pengalaman umum, melainkan juga mencerminkan hubungan mereka yang telah berakhir. Dalam buku itu, Jungo menuliskan perasaan dan hal-hal yang tidak sempat ia sampaikan kepada Hong.

Pertemuan ini menghidupkan kembali emosi lama, namun Hong tetap menjaga jarak dan enggan menghadapi kenangan pahit dari masa lalu mereka. Jungo bertekad untuk memperbaiki kesalahan dan mencoba membangun kembali hubungan mereka, sementara Hong bergumul dengan perasaannya sendiri.

2. Goblin: Kisah Fantasi yang Bikin Kamu Terpikat

Kalau kamu suka drama Korea dengan elemen fantasi, Goblin adalah pilihan yang pas. Drama ini berkisah tentang Kim Shin, seorang goblin abadi yang mencari pengantinnya untuk mengakhiri kutukan keabadian.

Cerita yang penuh misteri dan unsur supranatural membuat Goblin menjadi drama yang beda dari biasanya. Akting dan chemistry antara karakter utama juga sangat kuat, membuat setiap episode semakin menarik.

3. Hospital Ship: Persahabatan Dimulai dari perbedaan

Drama ini menyajikan kehidupan sekelompok dokter dengan latar belakang yang berbeda dimana mereka mengabdikan diri menjadi dokter di sebuah kapal rumah sakit. Mereka berkeliling dengan kapal untuk memberikan layanan Kesehatan kepada orang-orang yang tinggal  pulau terpencil.

Drama ini punya kemampuan luar biasa dalam membuat penonton merasa dekat dengan setiap karakter. Dialog yang cerdas dan realistis membuat cerita semakin menyentuh. Kamu akan merasakan perjuangan dan solidaritas pada dalam setiap episode.

4. Hotel de Luna: Romansa Penuh Healing dan Makna

Drama ini nggak hanya bercerita tentang sebuah hotel mistik yang tamunya adalah hantu. film yang dibalut komedi namun juga emosional mengenai cinta, penebusan, dan penerimaan, yang diselimuti oleh suasana misteri dan fantasi yang menghipnotis. Penonton diajak menyelami berbagai perasaan yang kompleks – mulai dari kemarahan, cinta, penyesalan, hingga perdamaian akan masa lalu – seiring dengan perkembangan karakter-karakter di dalamnya.

Kalau kamu mencari drama dengan cerita yang “menyembuhkan,” 4 drama ini wajib masuk daftar tontonanmu. Jika tertarik untuk menontonnya, kamu bisa langsung cek di platform streaming Viu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fitur-Fitur Menarik Yang Ada Di Aplikasi Kasir Merchant BCA Previous post Fitur-Fitur Menarik Yang Ada Di Aplikasi Kasir Merchant BCA
Kupas Tuntas Surat Utang Negara Strategi Investasi yang Menguntungkan Next post Kupas Tuntas Surat Utang Negara: Strategi Investasi yang Menguntungkan