Bagaimana cara mengambil uang di ATM BCA? Bagi Anda para nasabah bank BCA hal-hal dasar seperti langkah untuk tarik tunai memang wajib diketahui untuk mempermudah hidup Anda nantinya. Pada dasarnya keberadaan dari rekening ini sendiri memang sengaja dibuat untuk membantu mempermudah masyarakat dalam melakukan transaksi keuangan, dimana tidak sekedar untuk menyimpan uang saja, melainkan juga dapat dipakai untuk transfer, melakukan pembayaran sampai dengan tarik tunai, misalnya karena memang penyaluran gaji dilakukan lewat rekening tersebut.
Di Indonesia sendiri pada dasarnya ada banyak nama perbankan yang sudah terkenal, baik itu dari milik negara sampai dengan swasta, termasuk juga produk serta layanan yang diberikan cukup beragam, Anda bisa pilih sesuai dengan kebutuhan. Namun sebenarnya apapun produk serta layanan yang ditawarkan, ada satu jenis yang memang wajib punya, tak lain adalah rekening dan kartu ATM, karena akan membantu menunjang transaksi-transaksi keuangan dasar yang nantinya Anda lakukan.
Bagi para nasabah dari bank BCA sendiri pada dasarnya memang ditawarkan berbagai cara mengambil uang di ATM BCA, maupun penarikan bukan lewat ATM secara langsung, berikut ini ada beberapa caranya yang dapat Anda ikuti, yaitu :
- Tarik tunai di mesin ATM memakai kartu, khusus untuk transaksi yang satu ini mungkin sudah banyak diantara Anda yang tahu, dimana caranya mudah yaitu cukup dengan datang ke mesin ATM terdekat, setelah itu Anda akan diminta untuk memasukkan kartu debit kedalam mesin ATM tersebut, pastikan posisinya tepat dan tidak terbalik, kemudian pilih bahasa yang ingin digunakan, masukkan nomor PIN untuk bisa terhubung kedalamnya. Bisa pilih menu penarikan tunai, setelah itu masukkan sejumlah uang yang ingin ditarik, pilih sumber dananya dan lakukan konfirmasi, tunggu sampai uang yang diminta tersebut keluar dan Anda bisa segera menyelesaikan transaksi.
- Tarik tunai tanpa kartu, sekarang ini juga sudah ada layanan terbaru dari bank BCA yang memungkinkan nasabah untuk bisa melakukan penarikan uang tanpa pakai kartu, istilah lainnya dikenal sebagai transaksi secara cardless. Mungkin banyak juga yang sudah aktif menggunakannya, karena mudah dan lebih aman, tanpa ada resiko kartu ATM ketinggalan atau tertelan. Pastikan sudah punya akun myBCA atau BCA mobile terlebih dahulu, nantinya Anda bisa masuk dan memilih transaksi secara cardless, tentukan jumlah yang ingin ditarik dan dapatkan kode untuk melakukan penarikan dana. Setelah itu kunjungi mesin ATM terdekat, Anda bisa mengikuti arahan transaksi dengan memasukkan nomor ponsel dan kode penarikan yang didapatkan, selesai nantinya uang akan keluar dari mesin.
- Tarik tunai lewat minimarket, jangan salah karena beberapa gerai seperti diantaranya Indomaret sudah bekerjasama dan memungkinkan nasabah untuk bisa tarik tunai sejumlah uang, caranya mudah yaitu ikuti syarat dan ketentuan belanja minimal untuk bisa melakukan penarikan secara tunai. Selanjutnya Anda bisa bayar menggunakan kartu debit atau ATM BCA, sampaikan kepada kasir mengenai nominal uang yang ingin ditarik dari sana, setelah itu tinggal tunggu saja permintaan Anda diproses dan nantinya uang akan langsung diberikan, jangan khawatir karena ada bukti penarikan yang diberikan sehingga lebih aman.
- Tarik tunai lewat agen, sekarang ini rata-rata perbankan di Indonesia juga sudah punya agen yang memungkinkan Anda untuk bisa melakukan transaksi keuangan lewat mereka, termasuk diantaranya adalah untuk sekedar melakukan penarikan juga tidak masalah. Caranya juga mudah cukup dengan datang ke agen perbankan terdekat. Pastikan juga bahwa Anda ikut serta membawa kartu debit tersebut, mintalah pihak agen untuk melakukan penarikan tunai, setelah uang keluar maka transaksi selesai. Namun perhatikan juga bahwa penarikan lewat agen akan dikenai dengan sejumlah biaya untuk jasanya.
Banyak pilihan cara mengambil uang di ATM BCA yang dapat Anda terapkan, pilih yang paling mudah serta aman, pastikan juga Anda membuat layanan mobile banking BCA untuk mempermudah segala bentuk transaksi, karena dapat dilakukan secara digital berbekal sebuah ponsel saja, tanpa perlu kemana-mana. Mulai dari transfer, bayar tagihan, belanja online serta masih banyak lagi.